March 24, 2015

Published Tuesday, March 24, 2015 by

Marc Jacobs Terancam Bangkrut ?

Desainer, Marc Jacobs resmi mengumumkan bahwa ia menutup brand Marc By Marc Jacobs miliknya.
Brand ini adalah 'adik' dari bisnis utama nya, brand Marc Jacobs. 



Marc By Marc Jacobs di dirikan bersama rekan bisnis Marc, Robert Duffy pada tahun 2001 lalu. Setelah kurang lebih 14 tahun, akhirnya mereka memutuskan untuk menutup bisnis fashion tersebut.

Namun, Marc tidak menjelaskan secara detail alasan penutupan usahanya ini, apakah penjualan nya tidak bagus, atau mereka mengalami masalah keuangan alias pailit. Yang pasti, Marc menyatakan bahwa fashion line itu akan di gabung dengan usaha utama nya, brand Marc Jacobs.

Begitu juga dengan nasib 2 desainer MBMJ (Marc By Marc Jacobs), Katie Hillier dan Luella Bartley, apakah mereka akan ikut bergabung dengan brand Marc Jacobs atau tidak. Sam halnya dengan butik-butik MBMJ yang berada di beberapa negara, akan di tentukan nasibnya nanti, dan juga belum di konfirmasi.


Dalam pernyataannya, Marc menyatakan bahwa justru ini adalah sebuah permulaan baru bagi mereka untuk memulai sesuatu yang baru di saat yang tepat.

Koleksi pakaian wanita MBMJ memang tak selaris dan tak semahal koleksi Marc Jacobs sendiri, 3 musim di pegang oleh 2 wanita tersebut, belum bisa membuat karya MBMJ terbilang sukses. Koleksi MBMJ yang terakhir, di rilis di ajang New York Fashion Week pada 17/2 lalu, Kendall Jenner pun turut tampil memperagakan koleksi Marc By Marc Jacobs Fall 2015 tersebut.



Tapi apakah alasan sebenarnya dari keputusan besar Marc Jacobs ini? Pihak mereka pun belum mau memberikan statement yang lebih komplit.



Brand MBMJ sempat menciptakan sejarah dengan meng-casting model-model untuk iklan produk mereka via Instagram dengan hastag #CastMeMarc. Dan untuk musim Fall 2015, Marc Jacobs padahal baru saja mengumumkan via Youtube, akan lagi melakukan casting seperti itu, nah lhooo, gimana jadinya nanti yaaa? Let's Wait N See ...





      edit