Hari Kamis, 23/1 kemarin, FIFA resmi mengumumkan bahwa Jennifer Lopez, Pitbull dan Claudia Leitte, penyanyi asli Brazil akan menyanyikan Official Song Piala Dunia 2014 di Brasil.
Lagu berjudul 'We Are One (Ole Ola)' itu akan dinyanyikan saat upacara pembukaan di Area de Sao pada 12 Juni mendatang. Single 'We Are One (Ole Ola)' juga akan dimasukkan dalam Album resmi Piala Dunia FIFA 2014.
'FIFA & @SonyMusicGlobal confirm @pitbull @JLo & @ClaudiaLeitte will sing OFFICIAL #WorldCup song. #WeAreOne -' Tweet akun resmi @FIFAcom
Bertempat di The Maracanã football stadium, salah satu stadion yang akan di pakai untuk Piala Dunia nanti, acara itu di hadiri langsung oleh PitBull, Claudia Leitte, petinggi FIFA, Jérôme Valcke , Pesepakbola, Bebeto dan Cafu, Menteri Olah raga Brazil, Luis Fernandes, namun sayang, JLo tak bisa hadir karena masih sibuk dengan proses audisi ajang American Idol.
PitBull pun mengungkapkan rasa bahagianya di akun Twitter :
'It's official now lets make history @FIFAcom @JLo @ClaudiaLeitte #WeAreOne. Thank you for helping make history to @WeArePrivate @TheDoctorLuke @_cirkut @RedOne_Official @Sia #WeAreOne its coming soon' Tweet @Pitbull
'Saya percaya ini adalah pertandingan besar dan kekuatan musik akan menyatukan kita, karena kita menjadi yang terbaik ketika kita bersatu. Gggoooooaaaalllll @FIFAcom #WorldCup #WeAreOne'
Walau tak hadir, JLo sempat menulis di akun Twitternya :
'Saya tumbuh di rumah yang mencintai sepakbola, jadi saya sangat senang bisa tampil di Upacara Pembukaan Piala Dunia dengan Pitbull dan Claudie Leitte,' Tweet @JLo yang juga baru saja merilis lagu barunya berjudul 'Girl'.
4 tahun lalu, penyanyi Kolombia, Shakira, pernah sukses dengan lagu 'Waka Waka' yang menjadi lagu resmi Piala Dunia pada 2010 di Afrika Selatan. Lagu itu sempat berada di peringkat 21 tangga lagu Inggris.
Walau sudah resmi di umumkan, namun FIFA belum memberitahu kapan lagu itu akan rilis. Lagu yang ditulis dan diproduseri oleh Pitbull bersama RedOne, Sia dan Dr.Luke itu akan menjadi sangat istimewa, karena akan membuat dunia 'bergoyang' dengan musik khas PitBull dan JLo yang sempat sukses ber-kolaborasi dalam lagu 'On The Floor'.
Di Indonesia sendiri nama Claudia Leitte, mungkin belum terlalu familiar, namun di Brazil dia sangat ngetop. Cláudia Cristina Leite Inácio Pedreira, penyanyi dan aktris kelahiran 10 Juli 1980 ini dulunya adalah vokalis grup Babado Novo, dia juga adalah salah satu juri mentor di acara The Voice Brasil.