March 2, 2015

Published Monday, March 02, 2015 by

Desainer Baru Gucci Di Kritik ?

Desainer baru brand fashion Gucci, Alessandro Michele baru saja merilis koleksi perdananya untuk pakaian wanita, Gucci Fall 2015 RTW di ajang Milan Fashion Week pada hari Rabu, 25 Februari kemarin.


Ternyata koleksi terbaru Gucci, tak berbeda jauh dengan koleksi pakaian pria yang juga sudah mulai di desain oleh Michele, (tak lagi oleh desainer sebelumnya, Frida Gianinni, yang resmi mengundurkan diri akhir tahun lalu).

Karya Michele pun di anggap sebagai sebuah langkah baru yang cukup berani, mengingat selama ini Gucci di bawah Frida Gianinni sangat sukses menghasilkan karya-karya yang laris terjual atau di pakai di majalah. Karya Gucci menjadi koleksi yang paling banyak di pakai untuk cover majalah selama tahun 2013 dan 2014.


Selama ini Frida membuat image yang formal, rapih, feminin, dewasa, sexy anggun, dan sangat high class untuk karya-karyanya. Namun Michele merombak total image itu, kini ia ingin membuat image baru bagi Gucci. Terlihat dari karya-karya perdananya ini, Michele mengahsilkan sesuatu yang lebih muda,lebih santai, dan bergaya tahun 90-an.

Melihat hal ini, banyak kritikus mode agak pesimis, apakah pecinta mode akan menyukai tema dan karya seperti itu di jaman sekarang, walau era 70 - 80- an sedang happening lagi, tapi karya-karya Michele, seolah terlalu santai, agak urakan dan sama sekali ga sexy. 

Dan lagi, kalo melihat selebritis langganan Gucci dulu seperti Blake Lively, Salma Hayek, dll, kayaknya ga cocok dan ga mau kali ya make baju Gucci yang terbaru ini.

Celana baggy, kemeja laki-laki tahun 90-an yang di pakai wanita, baju-baju transparan, dll seolah membuat brand Gucci berubah 360 derajat di tangan Michele. Yeah, but  only time will tell if this new direction is what the brand needs in this era. 

Di tambah lagi dengan kompetitor-kompetitor Gucci yang semakin hebat, di antaranya ada brand Valentino yang semakin sukses, Versace yang tetap berjaya, Louis Vuitton yang semakin banyak memiliki customer selebritis, atau Dior yang berhasil mendapat desainer baru yang tak kalah sukses dari Marc Jacobs. Yaaaahh, semoga Gucci tak salah langkah memilih pengganti Frida Gianinni.

'I love the idea that a dress has a memory' Ujar desainer berambut gondrong itu.



      edit