November 19, 2011

Published Saturday, November 19, 2011 by with 0 comment

Aliko Dangote : Orang Terkaya Di Afrika


Pengusaha konstruksi Nigeria menempati tempat teratas dalam daftar orang paling kaya di Afrika, menurut majalah Forbes. Aliko Dangote, yang memiliki saham di pabrik semen Dangote dan di empat pabrik gula dan tepung memiliki kekayaan US$ 10,1 miliar.




Daftar tahunan majalah Forbes mencatat 40 orang terkaya di Afrika dan yang menempati posisi kedua adalah Nicky Oppenheimer dari Afrika Selatan dengan kekayaan US$ 3,65 miliar. Total kekayaan seluruh orang yang masuk dalam daftar itu berjumlah US$ 64,9 miliar.
Sebagai perbandingan, 40 orang terkaya di Taiwan memiliki jumlah aset senilai $ 92,7 miliar. Usia rata-rata orang yang masuk daftar orang terkaya Afrika adalah 61 tahun dan tidak ada seorang pun wanita. Dangote dan Oppenheimer dari perusahaan tambang permata De Beers adalah dua dari 16 miliuner dalam daftar itu.
De Beers baru-baru ini menyepakati transaksi senilai US$ 5,1 miliar untuk 40 persen saham keluarga Oppenheimer kepada perusahaan Anglo American. Mesir memiliki paling banyak miliuner dengan tujuh orang dari dua keluarga, Sawiri dan Mansour, menurut Forbes. Forbes mengatakan mereka juga menghitung nilai saham dari perusahaan-perusahaan publik dan pendapatan dari pengusaha swasta.
      edit

0 comments:

Post a Comment